Welcome to Afive Blog

Kata-kata yang baik memiliki daya kreatif, kekuatan yang membangun hal-hal mulia, dan energi yang menyiramkan berkat-berkat kepada dunia.
JANGAN LUPA ISI BUKU TAMU

Kamis, 24 November 2022

Tugas Jurnal Ilmiah Studi Lapangan & Pustaka

Share on :

* Sebelum menulis jurnal siapkan dulu satu "kata kunci utama" berasal dari meteri yang telah di bagi sesuai RPS

* Setelah menentukan satu "kata kunci utama" kembangkan kedalam minimal dua, dan maximal tiga kata kunci permasalahan (calon rumusan masalah) yang berkaitan dengan "kata kunci utama" tersebut, yang sesuai dengan permasalahan fenomona kekinian/ novelty/ state of the art, bisa cari inspirasi dari Vos Viewer atau dari rujukan bacaan awal jurnal yang berkaitan dengan "kata kunci utama"

Example: 
Kata kunci utama: PESANTREN
Pengembangan kata kunci/ calon rumusan masalah: (1) Model, (2) Strategi, (3) Dampak/ Implikasi

* Rujukan bacaan jurnal ilmiah untuk inspirasi membuat rumusan masalah bisa di dapatkan di link bawah ini dengan memasukan "kata kunci" masing-masing secara bergantian:
(1) Model pesantren, (2) Strategi pesantren, (3) Dampak/ Implikasi pesantren

https://garuda.kemdikbud.go.id/ ;       https://doaj.org/ ;      https://e-resources.perpusnas.go.id/ ; https://www.researchgate.net/https://www.sciencedirect.com/browse/journals-and-books ; dll

- Download min 20, max 35 file naskah jurnal yang diperoleh dari link tsb di atas;
- Artikel jurnal yang di download tuk rujukan tugas naskah jurnal min terbitan 5-8th terakhir;
- File berupa PDF (bukan ris, bukan word, dll wajib PDF);
- Masing2 PDF yg telah d download beri nama file tsb dengan: nama penulisnya-terbitan tahun-judul artikel, contoh lihat di sini;
- Masukan ke folder, lalu folder beri nama no absen & nama lgkp mhs (exp: 6. Teguh Purnomo) tidak pakai NIM, tidak pakai nama kelas, hanya nomor absen dan nama lengkap saja;
- Upload di Google Drive (GD) yg telah disediakan di masing2 kelas (tdk menerima via WA, email sendiri2, telegram, dll);
- Dedline pertemuan/pekan ke-2 perkuliahan (ada waktu pengerjaan 7 hari) PKL. 15.00 WIB

* Dengan demikian, akan jadi pertanyaan rumusan masalah ketiga kata kunci tsb untuk pedoman penggalian data di lapangan, yang nantinya disusun kedalam format jurnal studi lapangan.
Setelah membaca 20 naskah jurnal atau mencari inspirasi masalah dari VosViewer maka ketiga pengembangan kata kunci tsb dapat menjadi pertanyaan rumusan masalah sebagai berikut:

(1) Bagaimana model kepemimpinan Kyai dalam pembentukan mental disiplin santri di...?
(2) Bagaimana strategi Kyai dalam pembentukan mental disiplin santri di...?
(3) Bagaimana implikasi strategi Kyai dalam pembentukan disiplin santri...?


* Maka, sudah disusun pertanyaan/ permasalahan yang akan di kaji di lokasi penelitian, tinggal menyusun pedoman penelitiannya: pedoman wawancara, pedoman observasi dan pedoman dokumentasi.

# Lihat contoh draft pedoman wawancara tuk gali data klik gambar disini atau lengkapnya dengan 2 rumusan masalah seperti ini 

* Setelah mendapatkan data dari hasil wawancara, silahkan disusun kedalam laporan format jurnal seperti sistematika di bawah ini: 
- Format kertas A4, 1 spasi-before 6, atas-kiri 4, bawah-kanan 3, min 15hlm, max 25hlm, jenis file wajib docx/rtf/doc bukan PDF;
- JUDUL [kembangkan sendiri dari RPS berekspresi bebas asal tidak keluar dari kata kunci utama, bisa juga inspirasi dari VosViewer], nama mhs-NIM-email aktif ;
- ABSTRAK [ringkasan keseluruhan jurnal -bkn kesimpulan- min 200 kata, max 250 kata] max 1hlm;
- PENDAHULUAN [alasan menarik bahas tema tsb berdasarkan fenomena, penelitian terdahulu dr jurnal nas & internasional min 5+sumbernya, max 4hlm] rumus isi pendahuluan;
- METODE: Kualitatif (studi lapangan), max 1hlm rumus isi metode & temuan singkron;
- TEMUAN: [fenomena nyata yang ditemukan di lapangan/ lokasi, max 4hlm;
- PEMBAHASAN: yang ditemukan di lapangan tsb, di kritisi berdasarkan sumber dari 20 rujukan jurnal yang telah di download di awal, lalu di komentari menurut pemikiran anda selaku peneliti+buatkan diagram/tabel pemikiran/mind-mapping [tuangkan kesimpulan pembahasan anda ke dalam sebuah diagram gambar], max 13hlm, min 7hlm];
- BIBLIOGRAPHY: [rujukan pakai standar internasional referensi manajer, bisa Mandeley, Zotero, EndNote, dll (rekom saya pakai Mandeley) dengan format rujukan APA Style (download driver Mandeley, cara install lihat d ytb sy, cara pakai Mandeley lihat di ytb sy) min rujukan 20 dr jurnal terbitan 8-5th terakhir yg sdh d download di awal tadi, min 1hlm;

SO, TOTAL JUMLAH HLM seluruh naskah yang anda susun, mulai JUDUL+nama mhs+abstrak 1hlm, PENDAHULUAN 4hlm, METODE 1hlm, TEMUAN 4hlm, PEMBAHASAN min 7hlm, BIBLIOGRAPHY/ daftar rujukan 1hlm jadi semua -+ total 18hlm umumnya setiap naskah jurnal ilmiah yang disusun dengan format A4 1 spasi;
- HARAM COPY PASTE (copas), max 15% chek plagiasi JIKA COPAS DI PARAFRASE (tutorial parafrase di ytb banyak);

* Dedline pertemuan ke-6 saat UTS (waktu pengerjaan 5 pekan/ 1,5 bln)

* Intinya isi dari naskah jurnal itu apa saja lihat ini: (1) 

* SISTEMATIKA DAN SUBTANSI NASKAH JURNAL IKUTI CONTOH JURNAL DI BAWAH:
(1) Contoh naskah jurnal studi lapangan lokasi di UIN Lampung
(2) Contoh naskah jurnal studi lapangan kekinian (ada wawancara & mind-mappingnya) tentang Sekolah Terpadu (SDIT, SMPIT)
(3) Contoh naskah jurnal sederhana tapi sangat rinci dan diterima di jurnal bereputasi internasional (studi lapangan) (ada wawancaranya) [bahasa indonesianya - bahasa inggris/ orinya]
(4) Contoh terbaru Desember 2022 luaran skripsi S1 PAI Umpo diterima di jurnal terbaik nasional (studi lapangan) Sinta-2 Kemendikbud
(5) Rumus isi naskah jurnal lihat disini: kesatu - kedua - ketiga 
(6) Contoh format jurnal studi pemikiran

* Contoh mind-mapping, diagram pemikiran, kerangka berfikir dibawah ini:
(1) contoh kesatu;
(2) contoh kedua;
(3) contoh banyak dalam rar.

Bagi yang memerlukan surat izin ke lokasi, Download Surat Izin Penelitian Jurnal (kosong) - print sendiri warna lalu minta ttd+stempel ke p.afif (tidak perlu ke fakultas)


SILAHKAN DI DOWNLOAD, DI BACA, DI PAHAMI, LIHAT SISTEMATIKANYA DARI MASING-MASING KE-4 JURNAL TERSEBUT DAN IKUTI DENGAN ISTILAH ATM: Amati-Tiru-Modifikasi


Yang sudah publish tugas Jurnal Ilmiah:
# Matkul MPI kelas PAI 5A (pj Astiti): cek disini 
# Matkul MPI kelas PAI 3A (pj Putri): cek disini 
# Matkul Kepemimpinan PAI 7A (pj wahid): cek disini 
# Matkul Manaj. Kepemimpinan S2 PAI 3A (pj jakfar): cek disini 
# Matkul Manaj. Kepemimpinan S2 PAI 3B (pj Giyarmi): cek disini 

Properties

Share / Save / Like

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar baik menunjukkan pribadimu !